Pemimpin Iran Mahmoud Ahmadinejad mengatakan fenomena Paul, gurita yang selalu tepat meramal hasil pertandingan Piala Dunia 2010, adalah simbol kesalahan dunia Barat.
Dia mengklaim bahwa fenomena Paul adalah simbol menurunnya dan membusuknya kejayaan “musuh-musuh Iran”.
Paul adalah gurita yang ada di akurium Oberhausen Sea Life Centre di Jerman. Paul telah merebut hati jutaan penggemar setelah tepat meramal hasil pertandingan sepakbola termasuk, meramal Spanyol menjadi juara dunia.
Kehebatan Paul bahkan telah difilmkan. Judulnya Kill The Octopus. Film ini mengambil gambar di Afrika Selatan.
Presiden Ahmadinejad mengatakan menyebarnya kepercayaan terhadap Paul ini adalah bagian dari “propaganda dan dominasi Barat”. “Serangan” terhadap Paul ini dilancarkan Ahmadinejad dalam pidatonya di akhir pekan lalu di Teheran.
“Yang percaya Paul tak layak jadi pemimpin global. Tak seperti Iran yang percaya pada kesempurnaan manusia, mencintai mereka dan perjuangan manusia.”Sumber: tempointeraktif.com
No comments:
Post a Comment